tenisIndonesia.com, Semarang – Tim Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) sukses melaju ke babak empat besar nomor beregu putra pada kejuaraan tenis bertajuk “Specta Jateng Tennis Open Tournament 2024” yang berlangsung di Kota Semarang, Jawa Tengah, 30 April s/d 04 Mei 2024.
Skuad Kemendikbudristek berhak tampil di babak semifinal setelah mereka memenangi laga babak delapan besar kontra tim tuan rumah, Jawa Tengah A (Jateng A).
Berikutnya di babak empat besar yang menurut jadwal bakal dipertandingkan pada Jumat, 03 Mei 2024, Tim Kemendikbudristek akan bersua skuad Kodam, yang di perempatfinal berhasil menundukkan Tim Kementerian PUPR.
Sementara partai semifinal lainnya, akan saling berhadapan antara skuad TNI AL versus skuad Barisan Atlet Veteran Tenis Indonesia (BAVETI) Jateng.
Di kuarterfinal, skuad TNI AL menekuk Tim ATR BPN, sementara BAVETI Jateng di babak delapan besar menyisihkan saudaranya sendiri, skuad BAVETI Semarang.
Di nomor ganda putra Eksekutif, Prof Soetriono yang berpasangan dengan Fadli juga sukses menjejakkan kaki ke babak semifinal.
“Perasaan saya secara pribadi dan bersama-sama dengan seluruh tim tentu sangat bahagia dengan capaian bisa masuk babak semifinal. Kami mengucap syukur Alhamdulillah bisa sampai di posisi ini dan penuh harapan semoga Allah SWT memberikan hasil yang terbaik untuk tim tenis Kemdikbudristek.” tutur manager tim tenis Kemendikbudristek, Uce Veriyantyi, SE MM., saat dihubungi tenisIndonesia.com (02/05).
“Pada Pornas Korpri 2023 yang juga dilaksanakan di Semarang, tim tenis Kemdikbudristek berhasil menjadi juara umum. Namun pada event kali ini, tentu suasananya berbeda. Kami bertanding tidak hanya dengan lingkup ASN saja tetapi juga TNI/POLRI dan komunitas tenis seperti Baveti. Jadi capaian masuk ke semi final kali ini merupakan sesuatu yang luar biasa dan kami merasa bersyukur.” imbuh peraih medali emas tenis Pornas Korpri 2023 itu.
“Pada prinsipnya tim tenis Kemendikbudristek setiap mengikuti event adalah untuk menjalin silaturahmi, memperluas jejaring kerja sama dengan berbagai unsur yang memiliki hobby yang sama.” lanjutnya.
“Kami sangat berterima kasih dengan banyaknya teman-teman dari Perguruan tinggi yang juga menjadi bagian unit kerja Kemendikbudristek, bersedia bergabung dalam tim. Sehingga sekat antara pusat dan daerah bisa dihilangkan dengan kebersamaan dalam bermain tenis ini.” sambung Wanita cantik yang dalam kesehariannya menjabat sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha Direktorat Pendidikan Anak Usia Dini Ditjen PAUD Dikdas dan Dikmen Kemendikbudristek.
“Ucapan terima kasih tentu tak lupa kami sampaikan pada seluruh pimpinan satuan kerja pemain Kemendikbudristek yang telah memberikan ijin dukungan penuh untuk para pemain mengikuti turnamen ini. Semoga dukungan dari pimpinan ini terus kami peroleh sehingga tim tenis Kemendikbudristek bisa tetap aktif mengikuti berbagai event kejuaraan yang ada.” pungkasnya.